Pria Muslim Sholat di Kuil

August 31, 2018


Seseorang yang menganut kepercayaan Sikh di Malaysia, mengizinkan seorang pria muslim untuk sholat di Gurdwara (tempat ibadah penganut Sikh) Sahib Bercham Ipoh, ketika pria muslim itu tidak dapat menemukan masjid di area tersebut.

Keharmonisan dalam menganut kepercayaan itu terekam dalam sebuah video. pria itu mengenakan seragam bola berwarna biru sedang menghadap kiblat. Sementara, di dekatnya Sikh sedang beribadah dengan bernyanyi.

Dilansir dari Daily Mail, Video rekaman itu dibagikan di grup Facebook yang disebut SikhInside minggu lalu, dan telah dilihat hampir 100.000 kali. Selain ada sebuah caption yang menjelaskan video tersebut.

"Saudara kita seorang muslim terlihat melakukan Namaz (ibadah) di Gurdwara Sahib Bercham Ipoh. Mungkin dia tidak bisa menemukan masjid dan mampir ke Gurdwara untuk menunaikan Namaz-nya. Luar biasa, Tuhan adalah Satu."

Seperti diketahui, Sikh merupakan kepercayaan yang menggabungkan keselarasan antara Islam dan Hindu. Mereka menyebut Tuhan itu satu (Phanteisme). Sikh didirikan oleh Guru Nanak (1469-1539). Ia dilahirkan sebagai Nanak Dev di Nankana Sahib, sekitar 40 kilometer dari Lahore, India.

Previous
Next Post »
0 Komentar